Harga Kanopi Membran Bahan Agtex, Serge Ferrari dan Heytex – Jenis kanopi sekarang lebih beragam. Ada yang terbuat dari baja, stainless steel dan baja ringan. Namun, kini muncul terobosan baru berupa kanopi berlapis bahan membrane yang lebih estetik, tahan lama dan modern. Harga kanopi membran juga terbilang tinggi, karena desainnya yang rumit serta bahan yang digunakan adalah material import.
Kanopi membrane ini pun semakin familiar kita temui, mulai dari perumahan, tempat umum, hotel, mall atau tempat ibadah. Mengusung desain yang tidak biasa alias futuristik seakan telah menjadi favorit masyarakat kebanyakan. Tak menghiraukan harganya yang mahal, semakin banyak yang menggunakan kanopi membrane ini untuk keindahan dan perlindungan yang optimal.
Keuntungan Menggunakan Kanopi Membran
Tidak hanya area umum dan perkantoran saja yang menggunakan kanopi membrane, saat ini hunian di perkotaan semakin banyak yang menggunakannya. Kanopi jenis ini mempunyai desain yang fleksibel, bisa disesuaikan dengan selera, tahan air dan bertahan lama. Sebelum memutuskan untuk menggunakan kanopi jenis ini, simak dahulu sederet keuntungannya di bawah ini :
Bernilai Artistik Lebih Tinggi
Kanopi dengan bahan membran cocok digunakan untuk berbagai macam bangunan. Mulai dari perkantoran, cafe, area umum dan lainnya. Harga per meter bahan kanopi membrane ini memang lumayan mahal. Penyebab harga mahalnya adalah desain kanopi ini lebih fleksibel karena bisa dibentuk sesuai dengan keinginan. Bisa bentuk flat, segitiga, spiral, atau melekuk seperti payung.
Dapat Menghemat Biaya
Walau harga kanopi membran dinilai relatif mahal untuk ukuran sebuah kanopi, ternyata penggunaannya dapat menghemat biaya. Menggunakan material tanpa memperdulikan kualitasnya, maka dikhawatirkan kanopi bangunan akan cepat rusak dan roboh.
Kedap Suara dan Mengalirkan Udara Sejuk
Masalah yang sering terjadi saat menggunakan kanopi baja atau besi adalah meninggalkan jejak suara bising saat hujan. Suara bising yang menimpa kanopi tentu akan mengganggu, terutama terjadi saat malam hari. Untuk mengatasinya, solusi terbaik adalah beralih pada kanopi membran yang lebih ramah.
Kanopi jenis ini dikenal kedap suara dan tidak mudah bocor saat terkena hujan berulang kali. Keuntungan lainnya adalah bahan membran tidak mudah menyerap panas sehingga pemilik atau orang yang berada di bawahnya tetap merasakan sejuk meski sedang panas terik sekalipun. Untuk harga kanopi membran tinggal menyesuaikan sebesar apa kebutuhan kanopi untuk lahan yang menggunakannya.
Cat Rumah Tetap Awet
Cat rumah, lama-kelamaan akan memudar seiring berjalannya waktu. Pudarnya cat bisa jadi karena efek panas dan hujan Walau kini banyak iklan cat yang mengatakan bahwa cat tersebut tahan lama, nyatanya tidak demikian. Diperlukan perlindungan lebih berupa penggunaan kanopi membrane yang dapat menahan efek buruk beragam cuaca.
Kanopi dari kain membran lebih direkomendasikan karena lebih baik. Area rumah yang sering terkena panas dan hujan akan bertahan lebih lama. Kelebihan lainnya adalah sekaligus mempercantik tampilan hunian. Kain membran yang digunakan bervariasi karena banyak jenis bahan yang ditawarkan. Harga kanopi kain membran pun beragam menyesuaikan dengan kualitas tipe kainnya.
Desainnya Unik dan Menarik
Jika menggunakan kanopi dari bahan lainnya, desain yang terlihat biasanya flat atau setengah lingkaran saja. Berbeda ketika menggunakan bahan kain membran yang terkenal fleksibel. Ingin memiliki kanopi dengan desain yang tak biasa, bisa dengan mudah didapatkan. Harga kanopi membran tidak bisa ditebak. Apabila semakin rumit desain, maka patokan harganya akan semakin mahal.
Harga jual kain membran untuk kanopi ditentukan oleh berbagai faktor, misalnya jenis bahan. Bahan untuk pembuatan kanopi membrane jenis bahannya beragam. Bahan kain yang digunakan antara lain Serge Ferrari, Agtex dan Heytex. Merk kain tersebut ada yang berasal dari merk lokal atau impor. Harga kain membran tidak sama antara satu merk dengan merk lainnya.
Bahan yang biasanya disukai oleh konsumen untuk pembuatan kanopi atap membran adalah bahan import, tidak heran apabila harga kanopi membran yang menggunakan bahan impor lebih mahal. Nantinya harga tersebut akan sebanding dengan hasil kanopi setelah jadi.
Faktor lain yang menjadikan harga kanopi membran menjadi mahal adalah desain kanopi itu sendiri. Sebagai konsumen, biasanya Anda akan diberikan kebebasan untuk memilih sendiri desain dan bentuk kanopi membrannya. Bentuknya bisa disesuaikan sesuai selera Anda sebagai pemilik rumah.
Daftar Harga Kanopi Membran
Tak lengkap jika ingin menggunakan atap membran kanopi tapi tidak mengetahui harganya. Tahu berapa harga kanopi membran per meternya akan memudahkan untuk menghitung berapa pengeluaran setelah menghitung luas kebutuhan kanopi. Berikut adalah daftar harga kain membran kanopi dari berbagai merk yang bisa dijadikan pedoman;
Harga Kanopi Membran Heytex
Type | Ketebalan | Harga |
H5572 | 700 GSM | Rp. 850.000 |
H5571 | 850 GSM | Rp. 950.000 |
H5573 | 900 GSM | Rp. 1.050.000 |
Harga Kanopi Membran Serge Ferrari
Type | Ketebalan | Harga |
502 S2 | 502 GSM | Rp. 1.050.000 |
602 S2 | 602 GSM | Rp. 1.150.000 |
702 S2 | 702 GSM | Rp. 1.350.000 |
902 S2 | 902 GSM | Rp. 1.500.000 |
Harga Kanopi Membran AGTex
Type | Ketebalan | Harga |
551 P1 | 550 GSM | Rp. 700.000 |
651 OP1 | 650 GSM | Rp. 750.000 |
751 P1 | 750 GSM | Rp. 800.000 |
851 OP1 | 850 GSM | Rp. 900.000 |
951 P1 | 950 GSM | Rp. 950.000 |
Maksimal Konstruksi
Nama Bahan | Spesifikasi | Keterangan |
Besi Pipa | 3 – 4 Inch | Tiang |
Besi Pipa | 2 – 2.5 Inch | Tangan |
Besi Pipa | 1.5 – 2 Inch | Reng |
Nah, setelah mengetahui harga kanopi membran per meternya dari berbagai merk, sekarang Anda bisa menentukan budget yang harus disiapkan. Meskipun nantinya menghasilkan nominal yang belum tentu sama dengan saat real pembangunan, setidaknya dengan budget yang hampir mendekati sama, Anda tidak perlu bingung lagi.
Data yang dibutuhkan dalam perhitungan budget antara lain adalah ukuran luas area yang akan terpasang kanopi membran, design atau konsep. Untuk design ini bila saat perhitungan budget belum memiliki ide, maka Anda bisa mencari referensi desain dari berbagai sumber. Apabila membutuhkan bantuan konsultasi bisa melibatkan jasa pembuatan kanopi membran terpercaya.
Data selanjutnya adalah model dasar, luas area yang akan dipasang kanopi membran. Semakin luas tentunya kain membran yang harus tersedia semakin banyak dan besar. Tidak kalah penting adalah pendataan berapa jumlah tiang, jumlah pondasi dan ukuran tiang, apakah tiang yang digunakan berukuran besar atau kecil.
Jumlah tiang serta ukuran tiang dapat diperkirakan apabila Anda telah memiliki gambaran atau desain. Jika resign belum tersedia, jumlah serta ukurannya bisa Anda perkirakan dahulu dengan gambaran secara kasar. Dengan demikian akan lebih mudah untuk menghitung berapa jumlah budget pembangunan kanopi membran.
Kanopi membran seakan telah menjadi primadona saat ini. Hasilnya yang lebih terlihat estetik, membuat orang-orang beralih menggunakannya. Jika ingin konsultasi tentang pembangunan dan harga kanopi membran, kontak kami saja ya.
Pingback: Jual Kain Membran Kanopi Ukuran Custom - Membranesia.id